Senin, 20 Desember 2010

Dell Inspiron Duo, Tablet dan Netbook Jadi Satu

Kalau diajukan pilihan antara Tablet dan Netbook, mana yang akan kamu pilih? Dell berusaha menjawab kebingungan kamu dengan menghadirkan Tablet dan Netbook sekaligus lewat Dell Inspiron Duo Tablet/Netbook. Tertarik? Sayangnya kamu mesti bersabar dulu, soalnya produk ini baru akan dirilis Desember nanti.

kalau dilihat dari tampilannya, sebenarnya produk ini adalah netbook dengan layar touchscreen yang bisa dibulak-balik. Produk yang juga disebut sebagai Dell Inspiron Duo Hybrid ini sudah dilengkapi dengan prosesor inti ganda 1.5GHz Intel Atom N550. Dilengkapi pula dengan memori DDR3 2GB plus hard drive 250GB.

Layar sentuh 10.1 inchi Dell Duo ini menggunakan capacitive display dengan resolusi hingga 1366×768 pixels. Terdapat pula akselerator untuk tampilan berdefinisi tinggi menggunakan Broadcom Crystal HD. Chip Broadcom ini akan mampu menghadirkan dekosing 1080p menggunakan prosesor Atom.

Baterai yang dipasang pada perangkat ini memang tak sberapa hebat, tahan 4 jam saja dengan pemakaian normal. Dalam rilis terakhirnya disebutkan bahwa perangkat ini akan dilucurkan seharga US$549 pada awal Desember nanti, seperti diberitakan Engadget. Tertarik? Hm, kita lihat saja kapan perangkat ini akan masuk ke Indonesia.


Sumber :

http://www.tabloidpcplus.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar